Dasar Tipografi : Belajar Tipografi Untuk Pemula Dengan Lengkap
Dasar Tipografi : Belajar Tipografi Untuk Pemula Dengan Lengkap
Pengertian Dasar Tipografi
Tipografi bisa katakan dengan penataan huruf dengan tujuan lebih berkesan atau memberikan informasi dengan cara unik sehingga pembaca mendapatkan data secara utuh
Tipografi
(Typography) berasal dari bahasa yunani yaitu Typos yang berarti bentuk,
sedangkan Graphein berarti menulis.
Tipografi merupakan ilmu yang berkaitan dengan seni dan desain huruf (termasuk simbol) dalam aplikasinya untuk media komunikasi visual yang memakai gaya penataan layout, bentuk, ukuran dan sifatnya sehingga pesan yang disampaikan mudah dimengerti.
Tipografi merupakan ilmu yang berkaitan dengan seni dan desain huruf (termasuk simbol) dalam aplikasinya untuk media komunikasi visual yang memakai gaya penataan layout, bentuk, ukuran dan sifatnya sehingga pesan yang disampaikan mudah dimengerti.
Tipografi adalah seni mengatur tata letak huruf
Jaman sekarang, tipografi sangat berhubungan dengan penataan huruf pada media
elektronik, baik dari segi tampilan maupun produksi ke berbagai media cetak.
Dapatkan Juga:
- Banner Pernikahan : Kumpulan Banner Wedding PSD Photoshop Gratis
- Free Undangan PSD : Download Template Undangan Pernikahan Photoshop
- Banner Wedding CDR : Cara Membuat Banner Wedding Gratis
Struktur Dasar Tipografi
Belajar dasar tipografi untuk pemula biasanya harus mengenal struktur pada font atau huruf. Pada dasarnya font atau huruf memiliki beberapa struktur, yaitu:- Terminal merupakan bagian dari ujung dari huruf
- Tangkai merupakan bagian dari gagang pada suatu huruf
- Batang merupakan bagian dari tubuh dari huruf tersebut
Variasi Struktur Dasar Tipografi
Teknik dasar tipografi yaitu kita
dapat membuat variasi pada bagian terminal dan batang huruf, lalu kita dapat membentuk mejadi
tulisan yang lebih menarik seperti gambar dibawah ini;
gambar; variasi bagian terminal
gambar; variasi bagian terminal
gambar; variasi bagian batang
Susunan Ketinggian Huruf
Dasar dasar tipografi yaitu mempelajari susunan ketinggian huruf. Setiap huruf mempunyai keunikan masing - masing. Tetapi harus memperhatikan batas tertentu. Seperti gambar di bawah ini, yaitu:- Body size, merupakan ukuran besar kecilnya suatu huruf yang jaraknya lebih besar dari ascender dan descender.
- Capline atau Capital Line, yaitu garis atau batas - batas dari huruf kapital.
- Ascender, yaitu goresan ke bawah yang meluas melewati base line atau garis dasar.
- Meanline, garis batas yang terletak pada bagian atas dan sedikit melewati base line.
- X-height, yaitu ketinggian suatu huruf.
- Descender, yaitu sebuah pilihan ketika ascender bergeser ke atas menjauh dari inti huruf tersebut.
Jika huruf yang digunakan adalah huruf kapital, tentu harus terdiri dari batas - batas yang simple. Seperti gambar dibawah;
- Body Size merupakan ukuran huruf
- Cpaline merupakan batas atas huruf kapital
- Capital Height merupakan ketinggian dari huruf kapital
- Base Line merupakan batas bawah huruf kapital
Berikut contoh gambar berdasarkan susunan ketinggian huruf;
Dapatkan Juga:
Jenis Variasi Tipografi
is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s,
is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s,
Variasi Huruf Kecil Tipografi
Meskipun menggunakan huruf kecil, tetapi memiliki variasi yang tinggi. Terutama pada ascender dan descender yang dapat membuat ruang yang bisa dipakai untuk membuat garis atau teks lainnya.
Dapatkan Juga:
- Sederhana : Cara Mudah Menggunakan Bezier Tool CorelDraw
- Perataan Objek : Cara Menggunakan Align Dan Distribute Di CorelDaw X7
- Shaping Tool : Cara Mudah Memotong Objek Di CorelDraw
- Dasar CorelDraw : Cara Mudah Menggunakan Zoom Tools
Memahami Kerning dan Tracking Dasar Tipografi
Kerning dan Tracking merupakan sebutan untuk jarak antar huruf, yang memiliki ciri khas untuk membedakan di setiap hurufnya. Sedangkan tracking memiliki jarak yang sama di setiap hurufnya.Seperti pada gambar di bawah, dapat dilihat, jika memakai kerning ruang antara huruf G dan R akan menempati posisi masing masing sangat berbeda dengan huruf A dan F.
Tracking merupakan jarak satu huruf dengan yang lainnya. Seperti pada gambar
diatas, semakin tracking diperkecil maka jaraknya akan semakin merapat pada
tulisan lain.
Sebaliknya, semakin tracking diperbesar maka jaraknya akan
semakin merenggang dari tulisan lain.
Contoh Keluarga Huruf Dalam Tipografi
Perlu diketahui, huruf tipografi dapat ditransformasikan
dengan berbagai simbol. Tujuannya agar lebih menarik dan bervariasi. Misalnya;
1. Jenis Huruf Sans Serif (tidak berkait)
Huruf jenis ini sangat cocok untuk huruf desain pada komputer karena sangat sederhana dan mudah dibaca. Huruf ini juga sesuai untuk desain pertelevisian dan media elektronik lainnya.
Contoh:
2. Jenis Huruf Serif (berkait)
Huruf jenis ini bersifat formal sehingga sering digunakan untuk desain di media cetak seperti koran, penulisan skripsi, brosur, dll.Contohnya:
3. Jenis Huruf Script (Tulis)
Jenis huruf ini sering dipakai pada desain undangan, karena sifatnya informal dan anggun. Setiap hurufnya menyambung seperti tulisan tangan.Contohnya:
Pengembangan Huruf Tipografi
Perlu diketahui, huruf tipografi bisa digabungkan dengan berbagai simbol. Tujuannya agar lebih menarik dan bervariasi. Misalnya;a.Menggabungkan huruf dengan kotak
Dengan menggunakan huruf dari A-Z ataupun dari angka 0 - 9 pada berbagai perataan (kiri, tengah, kanan) sehingga dapat mebentuk ruang (negatif dan positif) yang dapat menyusun logo yang menarik dan berkesan. Seperti pada gambar;
b. Menggabungkan Logo Dengan Bentuk Tangan
Pada gambar di bawah ini merupakan penggabungan antara huruf dan simbol. Dimana huruf B untuk Bad atau jelek, sedangkan simbol jempol yang menghadap ke bawah menggambarkan nilai atau citra jelek.Teknik ini dapat membentuk logo dengan menggabungkan antara teks dan gambar 2 dimensi (negatif).
Dapatkan Juga:
- Cara Mudah Menggunakan Shape Tools CorelDraw Terbaru
- Dasar Corel : Cara Mudah Seleksi Objek Menggunakan CorelDraw
- Dasar CorelDraw Wajib Dikuasai Untuk Pemula Desain Grafis
Variasi 2 Huruf Atau Karakter
Perhatikan gambar berikut:Seperti pada poin sebelumnya, anda dapat menggabungkan 2 huruf atau angka menjadi ruang positif dan negatif dengan bentuk yang tidak terbayangkan namun terlihat sangat menarik.
Profesi Yang Membutuhkan
Tipografi
Tipografi sangatlah penting di dalam dunia desain, khususnya desain grafis. Mengapa? Karena mempunyai nilai lebih sebagai sarana informasi.
Tipografi yang baik tentunya dapat memudahkan pembaca untuk memahami makna yang disampaikan dalam tipografi tersebut. Profesi yang membutuhkan teknik tipografi adalah;
Tipografi yang baik tentunya dapat memudahkan pembaca untuk memahami makna yang disampaikan dalam tipografi tersebut. Profesi yang membutuhkan teknik tipografi adalah;
- Desainer Huruf (Aksara)
Desainer huruf (aksara) mempunyai peranan penting di dalam tipografi,
karena mereka memiliki tanggung jawab untuk menentukan jenis huruf (aksara) yang benar dan tepat, sekaligus mengatur jarak antar huruf dan baris juga panjang pendeknya suatu tulisan.
Karyawan Dalam Menyusun Dokumen Perkantoran Dalam menyusun dokumen perkantoran, diharuskan memiliki penyusunan yang baik, rapi, dan jelas serta mempunyai karisma sebagai dokumen yang bernilai.
Begitu juga dalam ilmu kesekretarisan, yang mempelajari bagaimana menyesuaikan macam macam bentuk surat dengan aturan yang telah ditentukan,
Semuanya membutuhkan keahlian untuk menentukan dan menggunakan kombinasi yang tepat.Dapatkan Juga:- Free Brosur Sekolah DOC :Cara Mudah Membuat Brosur dengan Word Terbaru
- Free Name Tag DOCX : Cara Mudah Membuat Name Tag di word
- Desainer Bentuk - Bentuk Aksara ( Type Designer )
Type designer atau Type founder adalah suatu pekerjaan yang diharuskan memiliki kemampuan untuk mendesain huruf (aksara) agar hasilnya maksimal
Dan memiliki keindahan, kejelasan, dan keterbacaan yang mudah dipahami oleh pembaca - Seni Kaligrafi
Kaligrafi merupakan suatu seni kreatif yang mempunyai kemampuan untuk membuat orang yang melihat nya membaca aksara lain.
Butuh teknik khusus untuk membuat pembaca paham dari maksud yang disampaikan, sering kali disertakan dengan gambar agar lebih mudah dipahami oleh pembaca.
Menggunakan Tipografi Pada Kata
tetapi dalam membuat tipografi itu adalah sebuah tantangan untuk membuat kalimat yang menarik dan tetap bisa kita baca.
Dibawah ini adalah contoh dan trik agar kalimat tanpa spasi itu bisa kita baca.
- Kita bisa memberikan ketebalan/(BOLD) di urutan kata yang genap, dengan begitu kalimat dapat terbaca meski tanpa spasi. Dibawah ini adalah contohnya :
- Kedua, bentuk kalimat sebelum kita hapus spasinya. Terlihat tidak ada yang aneh kan? Mari kita hapus spasinya dan kreasikan kalimat ini agar tetap bisa terbaca.
- Ketiga, kita bisa menghapus fill/warna huruf lalu kita berikan outline pada urutan ganjil/genap. Dibawah ini adalah contohnya :
- Keempat, kita bisa menambah kotak dan memberikan warna invert/kebalikan pada teks. Contohnya seperti dibawah ini :
- Kelima, kita bisa memperbesar font pada teks diurutan genap. Dibawah ini adalah contohnya :
Dapatkan Juga:
Contoh Prinsip Tipografi Pada Huruf
Tidak hanya gambar yang bisa menggunakan prinsip transformasi, Tetapi huruf juga bisa menggunakan macam-macam jenis transformasi PRST (Position, Rotation, Scale, Transparancy, dll) seperti dibawah ini :A. Rotasi Salah Satu Teks
Kita juga bisa mengkombinasikan rotasi posisi setiap huruf dalam kata. Contohnya sebagai berikut :Gambar dari wikimedia
a.Penghapusan Sebagian Tubuh Huruf
Kita bisa menggunakan penghapusan sebagian tubuh huruf, dengan tujuan untuk lebih menarik perhatian orang. Contohnya sebagai berikut :gambar dari fontmeme
b. Efek Bevel Dan Gradasi
Membuat efek tulisan dengan membuat bevel atau gradasi seperti logo dibawahgambar dari weebly
c.Membuat Huruf Menjadi Objek
Membentuk huruf yang bisa dibaca tak perlu terpaku pada huruf seperti biasa, tapi kita bisa membuat huruf dari objek menjadi khas tetapi dengan informasi yang tidak tertinggal gambar dari creativeswall
d. Mengubah Ukuran
gambar dari rimoviecorner
e. Perubahan Posisi
gambar dari sansonmachinery
f. Cermin / Kebalikan
Kita juga bisa mencerminkan salah satu huruf sehingga dapat menarik perhatian. Contohnya seperti dibawah ini :
gambar dari digitalsynipsis
gambar dari racetechmag
h. Transparansi / Ketebalan
Kita juga bisa menggunakan efek transparansi sehingga akan membuat kesan lain didaerah perpotongannya. Contohnya sebagai berikut :gambar dari spoongraphics
i. Desain Dengan Kemiringan
Kita bisa menggunakan efek kemiringan dengan huruf yang menuju keatas akan lebih memberikan kesan tumbuhgambar dari wikimedia
j. Perbedaan Warna
Membuat dengan perbedaan warna yang kontras Contohnya seperti berikut :gambar dari wikipedia
Jenis Lisensi font untuk tipografi
- Free, Dapat digunakan secara gratis dengan lisensi ini font yang telah di download dan di install pada komputer dapat digunakan secara gratis. Hanya dapat digunakan untuk pribadi bukan untuk kebutuhan komersial.
- Personal Use, hanya bisa digunakan untuk pribadi saja font ini dapat kita jumpai di berbagai situs stock.
Adapun cara untuk menggunakan font ini kita harus membeli terlebih dahulu dan setelah itu font ini seluruhnya milik kita dan dapat digunakan untuk keperluan kita. - Donationware, adalah sebuah lisensi yang mana kita harus memberi donasi dengan sejumlah uang kepada author font sebelum memakai font karya mereka.
- Domain public ( Public Domain ) yaitu, semua karya kreatif yang tidak dilindungi oleh hak cipta secara khusus. Karena tidak atau sudah tidak lagi dilindungi hak cipta
Maka pengguna dapat memakai dengan bebas tanpa izin siapapun. Karena karya yang sudah masuk ke ranah umum bukan lagi milik oleh satu individu atau industri tertentu.
Hasil karya dan penemuan yang ada dalam domain publik dianggap sebagai bagian dari budaya umum dan setiap orang dapat digunakan tanpa batasan.
Referensi :
Hendratman, Hendi . 2014. Computer Graphic Design Edisi Revisi-2: Informatika
Kusrianto, Adi. 2010. Pengantar Tipografi. Jakarta : Elex Media Komputindo
Belum ada Komentar untuk "Dasar Tipografi : Belajar Tipografi Untuk Pemula Dengan Lengkap"
Posting Komentar